GP Ansor Jatim Kompak Dukung Program Ketahanan Pangan Demi Kemajuan Desa

- Jurnalis

Senin, 10 Maret 2025 - 08:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (PW GP Ansor) Jawa Timur mengerahkan seluruh kadernya yang berperan sebagai pegiat desa untuk mendukung program ketahanan pangan yang diluncurkan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT). Program ini tertuang dalam Keputusan Menteri Desa PDT Nomor 03 Tahun 2025, dengan visi memperkuat ekonomi desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, Musaffa Safril, menyampaikan instruksinya kepada para kader dengan tegas. “Kami instruksikan kepada para kader Ansor yang jadi pegiat desa untuk mendukung penuh program Pak Menteri Desa (Red: Pak Yandri) terkait program ketahanan pangan ini,” ujar Musaffa.

Baca Juga :  APBN 2025: Strategi Jokowi Keluar dari Middle-Income Trap dan Menghadapi Tantangan Ekonomi Global

Menurutnya, program ketahanan pangan ini memiliki tujuan yang sangat strategis. Jika terlaksana dengan baik, akan membawa dampak besar bagi pergerakan ekonomi desa. “Bila program ketahanan pangan berjalan dengan baik di semua desa, maka ekonomi desa akan bergerak semakin bagus, dan bila itu terjadi maka cita-cita untuk mensejahterakan masyarakat akan terwujud,” tegasnya.

Musaffa juga menekankan bahwa program ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo, khususnya pada poin keenam yang berbunyi “Membangun dari desa dan dari bawah untuk pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan.” Sebagai organisasi pemuda yang memiliki komitmen tinggi terhadap kemajuan ekonomi, sosial, sumber daya manusia (SDM), dan kemandirian masyarakat, Ansor Jatim siap menjadi garda terdepan dalam mewujudkan program ini.

Baca Juga :  DPR Setujui Revisi UU Pilkada, Ini Respon Ketua KPU Afifuddin

Dengan sinergi yang solid antara kader Ansor dan pemerintah, diharapkan program ketahanan pangan ini tidak hanya mencapai target, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat desa di seluruh Jawa Timur.

 

Berita Terkait

Komisi II DPR Dorong Perbaikan Layanan Pengaduan Agraria di Kementerian ATR/BPN
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi Berau, Kalimantan Timur, Tanggal 15 September 2024
Faisal Basri : Ekonom Kritis Sang Pejuang Telah Pergi
Zulkifli Hasan Terpilih Kembali sebagai Ketua Umum PAN 2024-2029 secara Aklamasi
DPR Setujui Revisi UU Pilkada, Ini Respon Ketua KPU Afifuddin
Sisa 2 Bulan Pemerintahan Presiden Jokowi Lantik Tiga Menteri dan Wakil Menteri Baru
APBN 2025: Strategi Jokowi Keluar dari Middle-Income Trap dan Menghadapi Tantangan Ekonomi Global
Airlangga Hartarto Mundur sebagai Ketua Umum Partai Golkar: Alasan dan Implikasinya
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:55 WIB

Sigit Wibowo: Pajak Daerah Kunci Pembangunan Infrastruktur Balikpapan

Sabtu, 15 Februari 2025 - 20:15 WIB

Sosialisasi Demokrasi: Meningkatkan Kesadaran Hak Pilih Warga Balikpapan

Rabu, 22 Januari 2025 - 13:38 WIB

Komisi II DPR RI Sepakati Pelantikan Kepala Daerah Terpilih pada 6 Februari 2025

Rabu, 15 Januari 2025 - 09:25 WIB

Anggota DPRD Kaltim dan DPR RI Gelar Reses di Balikpapan: Soroti Kelangkaan Gas Elpiji dan Masalah Tanah

Jumat, 3 Januari 2025 - 11:07 WIB

Gugatan Isran-Hadi Diterima MK, Hasil Pilkada Kaltim Masih Belum Final

Rabu, 1 Januari 2025 - 17:18 WIB

Berawal dari Hobi, Kini jadi Pengusaha Domba

Minggu, 10 November 2024 - 20:07 WIB

Sekolah di Kaltim Diminta Peduli Isu Kesehatan Mental

Kamis, 29 Agustus 2024 - 09:09 WIB

Golkar Resmi Dukung Andi Harun Tanpa Lawan di Pilwali 2024

Berita Terbaru

Kalimantan Timur

Sosialisasi Demokrasi: Meningkatkan Kesadaran Hak Pilih Warga Balikpapan

Sabtu, 15 Feb 2025 - 20:15 WIB